SHALAT ITU ?
Shalat
itu, adalah bentuk rasa syukur kita kepada Allah, bentuk rasa syukur atas hidup
yang indah ini. Saat kita bangun pagi dan masih bisa melihat Matahari yang
bersinar sampai malam dengan cahaya bulan yang begitu menenangkan. Shalat
adalah cara kita untuk terhubung dengan Allah, tanpa biaya kita lansung bisa
terkoneksi dengan NYA. Apakah kita
terlalu sombong dengan tidak menghubungi NYA?. Di zaman yang sudah canggih dan
terang benderang pada saat ini, kita tidak dituntut untuk berperang demi
tegaknya agama Islam, kita tidak perlu berkorban harta ataupun nyawa untuk
agama Islam, seperti yang dilakukan oleh nabi dan para sahabatnya pada zaman
nya. Pada zaman sekarang ini kita hanya disuruh shalat, menahan nafsu dan terus
berjalan dijalan islam, apakah itu sulit? Sesulit berperang dengan orang kafir?
Zaman sekarang kita hanya harus melawan malas kita, melawan nafsu kita untuk
menyembah dan bersyukur kepada Allah. Kalau untuk shalat saja kita masih lalai
pada saat sekarang, apa kita sanggup untuk hidup dizaman Nabi? Kita harus
berperang demi tegaknya agama Islam, kita harus mengorbankan harta, keluarga
bahkan nyawa. Mungkin kalau kita hidup dijaman itu akan banyak sekali manusia
yang memilih jadi seorang yang kafir. Kenapa? Karena saat sekarang ini saja
kita sulit meninggalkan pekerjaan kita, keluarga kita kesenangan kita hanya
untuk shalat yang tidak lebih 5 menit apalagi utnuk pergi berperang
meninggalakan semua. Pertanyaan nya, apakah kita pantas untuk meninggalakan
shalat?.
Shalat memebawa kita kepada sesuatu hal yang sangat
menyenangkan, menyejukan, dan mendamaikan semua masalah. Shalat membawa kita
menjauhi kemungkaran dan perbuatan keji yang membuat kita menumpuk dosa. Coba
kita rasakan sendiri, ketika masalah datang tanpa henti yang serasa
menyusahkan, shalat lah, berdoalah kepada allah, ceritakan semua, kita pasti
merasakan hal yang sangat menyenangkan, kedamaian dalam hati, ketentraman,
sangat indah rasanya. Ketika kita mencoba berbuat sesuatu yang hina yang
mendatangkan dosa, ketika kita berfikir kita akan shalat, pasti kita akan
menjauhi perbuatan tersebut, ketika kita sudah merasakan nikmatnya shalat, kita
akan mencoba terus menjaga kesucian tubuh kita agar tidak ada satu waktu pun
yang terlewatkan tanpa zikir kepada allah. Allah maha tahu, Allah maha
mendengar dan maha penyayang, berdoalah maka Allah akan mengabulkan doa kita,
apapaun itu, apa yang kita inginkan didunia ini semua milik allah, semua nya
tanpa terkecuali, jadi apa yang anda lakukan jika tidak meminta kepada Allah,
sedangkan yang anda inginkan itu milik NYA. Allah tidak meminta banyak atas
semua itu, Allah hanya menyuruh kita shalat dan mengikuti semua perintah dan
menjauhi larangan NYA. Apakah belum cukup semua itu? Shalat adalah tiang dari
semua kebaikan, mulailah shalat dan kita akan merasakan damai nya hidup. Mulai
lah shalat kita akan merasakan kekayaaan Allah itu tidak terhingga.
Banyak hal yang membuat saya sangat senang menulis ini,
saya ingin semua orang shalat dan mencinta Allah melebihi apapaun, Allah
mencintai kita, apakah begitu kejam nya kita untuk tidak membalas cinta
tersebut?. Bentuk cinta Allah? Apakah masih banyak yang mempertanyakan itu?
Allah membuat kita bisa tersenyum hari ini, memeberikan kita makan, membiarkan
kita merasakan hidup yang indah, membawakan kita cinta yang nyata melalui kedua
orang tuakita, sauadar-saudara kita, teman-teman kita. Dan lihat dunia ini, ini
dibuat untuk kita para manusia, ini bentuk cinta Allah kepada kita, kita hanya
harus menjaga semua itu dengan shalat dan beryukur, ucapkah ALLAHUAKBAR,
ALHAMDULILLAH, SUBHANALLAH. Shalat, terus membawa kita kedalam kebaikan, coba
lihat betapa allah menyelamatkan para sahabat Nabi yang sedang berperang?
Mereka hanya disuruh percaya dan mereka yakin Allah akan menolongnya, tiada
janji Allah yang tidak tepat. Apakah masih ada keraguan dihati kita?. Tanya
hati kita lebih dalam lagi, coba ikuti dan coba berbicara dengan perasaan
terdalam, apakah begitu jahat nya kita untuk tidak melaksanakan shalat dan
mengecewakan Allah. Sungguh kita adalah orang-orang yang merugi.
Semua yang ada pada kita milik Allah, jangan takut semua
itu akan hilang karena Allah menjanjikan yang lebih baik di akhirat nanti.
Kenapa kita takut untuk berwudu saat kita memakai make up? Apakah shalat bisa
mengurangi kecantikan kita? Kenapa kita takut berwudu saat kita memakai jel
rambut? Apakah shalat akan mengurangi kegantengan kita?. Shalat akan memebuat
membuat muka kita lebih bercahaya, dan rambut kita lebih berkilau. Jangan
takutkan itu. Apakah keraguan itu masih muncul?. Kenapa kita takut
meninggalakan pekerjaan kita untuk pergi sejenak melaksanakan shalat? Apakah
shalat akan mengurangi pendapatan kita atau shalat akan membuat pekerjaan kita
terganggu?. Shalat akan membukakan pintu rejeki selebar-lebarnya, shalat
membuat semua yang kita kerjaan itu lebih baik karena hati kita yang tenang dan
pikiran kita yang jernih karena sehabis shalat. Jangan ragukan semua itu,
shalat adalah tiang dari semua nya, Allah akan memberikan syurga untuk kita
yang benar-benar menjalankan shalat dan menajalankan perintah NYA, mejauhi
larangan NYA. Shalat akan membawa kita mampu untuk menjalankan hidup ini,
apapun beban kita apapun perkara kita solusi kita adalah shalat. Jadikan zikir
dan shalat sebagi penolong kita, biarkan tawakal membuat kita menjadi mansuia yang
sabar dan terus mencoba. Hidup adalah milik Allah, maka dekatkanlah diri kita
kepada Allah maka Allah akan lebih dekat dengan kita, Allah akan menjaga kita
siang dan malam, Allah tidak akan membiarkan orang-orang yang zalim menyakiti
kita, Allah tidak akan mebiarkan kita disesatkan oleh syetan. Karena kita
adalah manusia yang mendirikan shalat, manusia yang berzikir ketika dihadapkan
pada kesusahan, dan ingatlah, Allah tidak akan menyia-nyiakan sedikitpun
orang-orang yang beriman kepada NYA.
Tidak ada komentar: